Untuk memberikan pemerataan usaha dan iklim usaha yang lebih baik kepada peternak kecil, DMC membangun program kemitraan yang dimulai sejak tahun 1986. Program kemitraan ini berawal dari binaan para peternak kecil dan terus berkembang hingga saat ini. Melalui program ini DMC juga ingin memberikan nilai tambah dan mengatur kerjasama yang saling menguntungkan dengan para peternak kecil di seluruh Indonesia.
Saat ini, program kemitraan DMC telah berhasil menjangkau hampir seluruh wilayah di Indonesia dengan total populasi lebih dari 7 juta ekor/bulan. Penerapan standar kualitas selalu kami utamakan. Untuk itu DMC senantiasa memberikan dukungan penuh kepada semua mitra mulai dari pengadaan DOC, pakan dan program pemeliharaan secara menyeluruh serta pengawasan dari tim technical support yang handal dan profesional. Sistem bagi hasil yang kami terapkan juga memberi manfaat lebih bagi para mitra, sehingga terjadi hubungan kerjasama yang berkelanjutan dalam jangka panjang.